Kamu pernah dibilang miskin ? atau kamu merasa miskin ?
Kita sering mengganggap seseorang kaya karena memiliki berbagai hal
Motor baru, Hape Keren, Mobil baru, Rumah. Apakah orang kaya pasti memiliki hal tersebut?
Tampang nomer 2 yang penting tajir dl kan ?
Buat wanita hati hati dalam memilih pasangan hidup kamu. Karena jangan sampai kamu memilih pria yang “terlihat kaya” tapi otaknya miskin. Kamu wajib baca sampai habis pembahasan ini agar tidak salah pilih pasanganmu.
Buat pria. Kamu benar benar miskin jika kamu tidak menjalankan beberapa hal yang dibahas oleh sebuah buku berjudul “Rich Dad Poor Dad” oleh Robert T. Kiyosaki.
Saya akan mengajarkan beberapa hal penting yang menjadi dasar ide dari buku ini. Kamu pasti setuju dengan pernyataan ini kan ? Orang kaya akan tetap dan semakin kaya, orang miskin akan tetap miskin jika tidak mau berubah.
Meskipun semua harta di dunia disatukan dan dibagi rata kepada semua orang, maka dalam 10 tahun. Mereka yang sebelumnya kaya akan kembali kaya dan yang miskin bisa kembali miskin.
1 Hal yang membedakan adalah MINDSET (pola pikir).
Kamu mungkin dibilang miskin karena tidak punya motor atau karena motor kamu bukan Kawasaki Ninja atau minimal Suzuki Satria FU ya.
Coba dijawab apakah kepemilikan motor adalah bukti kepemilikan sebuah harta ?
Orang awam akan bahwa seseorang itu kaya karena punya mobil, motor, handphone terbaru dan rumah. Disinilah letak kesalahan orang rata – rata.
Ada 2 istilah penting yang perlu kita ingat , Asset (harta) dan Liabilities (kewajiban).
Harta adalah segala sesuatu yang akan terus menerus memberi penghasilan kepada kita,
Kewajiban adalah segala sesuatu yang akan terus menerus mengeluarkan uang kita.
Untuk lebih detilnya kita kan bahas di pembahasan selanjutnya.
#30DWCday21